Sana as-Sulamiyyah, Kisah Si Perempuan Pilihan



Suka cita dipinang Rasul menjadi penyebab kematiannya. Kehidupan rumah tangga Rasulullah SAW memang istimewa. Para pendamping hidup Rasulullah adalah perempuan pilihan. Akhlak mereka unggul.

Dan keterpilihan Ummul Mukminin, demikian sering disebut adalah sebuah risalah suci. Hal ini pula yang menempatkan istri Rasulullah berada di posisi yang mulia.

“Hai istri-istri Nabi, kamu sekalian tidaklah seperti wanita yang lain, jika kamu bertakwa.” (QS. Al-Ahzaab [33]: 32).

Al-Hafidz al-Iraqi menyebut jumlah istri Nabi yakni 12 orang. Pendapat lain mengatakan 11. Selisih jumlah ini disebabkan oleh status Mariyah al-Qibthiyah.

Apakah, perempuan yang berasal dari Mesir itu diposisikan sebagai istri ataukah budak yang diperistri (malak yamin). Mayoritas sepakat keseluruhan berjumlah 11 orang.

Dengan perincian, enam berasal dari suku Quraisy, yaitu Khadijah binti Khuwailid, Saudah binti Zam'ah, Aisyah binti Abu Bakar, Hafshah binti Umar, Ummu Salamah, dan Ummu Habibah.

Sedangkan istri yang berasal dari luar suku Quraisy ada empat, yaitu Zainab binti Jahsy, Juwairiyyah binti al-Harits, Zainab binti Khuzaimah, dan Maimunah binti al-Harits. Sedangkan istri non-Arab ialah Shafiyyah binti Huyay.

Praktik pernikahan yang dijalani oleh Rasulullah adalah kekhususan yang terbatas. Hanya Nabi SAW yang boleh melakukannya.

Ini seperti ditegaskan dalam ayat, “Hai Nabi, sesungguhnya Kami telah menghalalkan bagimu istri- istrimu yang telah kamu berikan mas kawinnya dan hamba sahaya yang kamu miliki, yang termasuk apa yang kamu peroleh dalam peperangan yang dikaruniakan Allah untukmu, dan (demikian pula) anak-anak perempuan dari saudara laki-laki bapakmu, anak-anak perempuan dari saudara perempuan bapakmu, anak-anak perempuan dari saudara laki-laki ibumu.”

“Dan anak-anak perempuan dari saudara perempuan ibumu yang turut hijrah bersama kamu dan perempuan Mukmin yang menyerahkan dirinya kepada Nabi kalau Nabi mau mengawininya, sebagai pengkhususan bagimu, bukan untuk semua orang Mukmin.” (QS. Al-Ahzab [33]: 50).

Rasulullah pernah meminang sejumlah wanita. Tetapi, pinangan itu tidak berujung pada pernikahan.

Di antara nama perempuan yang batal dinikahi Rasulullah itu ialah Sana as-Sulamiyyah.

Sana as-Sulamiyyah ialah perempuan yang berasal dari Bani Sulamiyyah. Ia terkenal rupawan. Ia juga tersohor dengan kecerdasan yang ia miliki. Kelebihannya itu menjadikan Sana sebagai sosok yang diidolakan oleh para pemuda kala itu.

Ia terlahir dari pembesar suku. Bani Sulaim merupakan salah satu kabilah terkemuka yang telah menetap lama di Makkah dan sekitarnya. Lingkungan keluarga bangsawan dan pemimpin mencetak pribadinya yang santun. Hal ini pula yang mendorong keluarganya untuk menikahkan Sana dengan Rasul.

Abdullah bin Abid bin Umair al-Laitsi menuturkan bagaimana proses peminangan itu berlangsung. Asma' bin as-Shalt mendatangi Rasulullah dan mengutarakan minatnya agar Rasul berkenan menjadi menantunya. Putrinya cantik dan pintar.

Sang ayah hanya akan merasa tenang bila Muhammad SAW yang menikahi anak perempuannya itu. Ia pun memuji setiap kelebihan yang dimiliki Sana. “Bagiku kondisi fisiknya sempurna tidak ada sakit apa pun,” katanya.

Namun, justru sikap sang ayah yang berlebihan kurang berkenan di hati Rasulullah. Ia pun mendapat peringatan dari Nabi. Rasul meminta agar sang ayah tidak mengungkit kesalahan dan kekurangan atau kelebihan yang dibesar-besarkan. Akhirnya, Rasulullah menerima tawaran pembesar suku Sulaim tersebut.

Namun sayang, kata ar-Rasyathi, sebelum pernikahan antara Rasulullah dan Sana berlangsung, ajal menjemput Sana. Menurut ar-Rasyathi, penyebab kematian ialah rasa bangga dan suka cita yang teramat besar setelah menerima pinangan dari Rasulullah.

Besarnya kecintaan dan rasa hormat terhadap Rasul ia bayar dengan harga mahal. Ini adalah bentuk cinta yang sesungguhnya. Al-Maru ma'a man ahab. Cinta terhadap Rasulullah akan mengantarkan siapa pun kelak hidup bersamanya di surga. [yy/republika]


No comments:

Post a Comment

Abraham Lincoln Accident Acting Adele Adolf Hitler Ahok Air Susu Ibu Aisha Gaddafi Albert Einstein Alicia Keys Alien Amanda Knox American Idol Amitabh Bachchan Amy Winehouse Angelina Jolie Animal Anna Chapman Anti Islam Apple Archeology Arnold Schwarzenegger Artist Aung San Suu Kyi Autism Avatar Ayman Al-Zawahri Barack Obama Bencana Alam Berpelukan Beyonce Bill Gates Biography Blake Fielder Blog Bollywood Bon Jovi Brad Pitt Britney Spears Brittany Murphy Broadway Bruce Willis Bryan Adams Buah - Buahan Budaya Cameron Diaz Carla Bruni Celebration Celebrity Cell Phone Charlie Sheen Cheryl Cole Christina Aguilera Christopher Tierney Computer Conspiracy Covid-19 Credit Card Criminal Cristiano Ronaldo David Cameron David Walliams Demi Moore Depression Diet Dinosaurs Disaster Discovery Disease Donald Trump Dosa Economic Elin Nordegren Elton John Elvis Presley Evolution Facebook Famous Farrah Fawcett Fashion Fenomena Fidel Castro Film Finance Fisikologi Anak Frank Sinatra Games Gary Lineker Global Warming Grammy Awards Guns N' Roses Haji Halle Berry Harry Potter Health Helen Mirren Helena Christensen History Hoaxes Holiday Hollywood Home Hong Kong Hugo Chavez Humanity Humor Ibadah Ibadah Ramadhan iChildren Indonesia Innocence of Muslims Insomnia Insurance Internet Irina Shayk Isaac Newton James Franco Jane Fonda Janet Jackson Javier Bardem Jennifer Aniston Jennifer Lopez Jermaine Jackson Jesus Jewelry Jhon Terry Joaquin Phoenix John Lennon John Prescott Jokowi Journalism Julia Roberts Justin Bieber Karina Smirnoff Kate Middleton Katherine Heigl Katy Perry Kehamilan Kendra Wilkinson Kesehatan Payudara Kesehatan Rambut Kiamat Kim Kardashian King Abdullah King Abdullah II King Salman Kiyai Korupsi Indonesia Kristen Stewar Lady Diana Lady GaGa Law Lee DeWyze Legend Leonardo DiCaprio Lifestyle Lily Allen Lindsay Lohan Lionel Messi Madonna Margaret Thatcher Mariah Carey Marilyn Monroe Mario Balotelli Mark Zuckerberg Marriage Mel Gibson Michael Jackson Michelle Obama Mick Foley Mick Jagger Mike Tyson Miley Cyrus Miranda Kerr Miss Universe Mistery Mitos dan Fakta Moammar Gadhafi Modelling Moments Mona Lisa Money Mothers Music Mystery Naomi Watts Nelly Furtado News Nia Sanchez Nicolas Cage No Smoking Nuclear Obat - Obatan Olivia Newton-John's Oprah Winfrey Orang Kantoran Orde Baru Osama bin Laden Oscars Pamela Anderson Pandemi Parent Paris Hilton Pasangan Hidup Patricia Neal Paul McCartney Pejabat Pendidikan Penelope Cruz Performers Permainan Anak Personality Photo Pippa Middleton Pisikologi Remaja PNNU Politics Pollution Pope Prabowo Presiden Prince Charles Prince Felipe Prince George Prince Harry Prince Philip Prince Salman Prince William Princess Princess Diana Princess Lilian Princess Victoria Producer Produk Kecantikan Queen Elizabeth Queen Helen Recep Tayyip Erdoğan Relationships Religion Resolusi Jihad Ri Sul-Ju Ricky Martin Rihanna Rokok Rolling Stone Royal Baby Royal Family Salma Hayek Sandra Bullock Sarah Palin Scandal Science Scientists Selena Gomez Sepak Bola Serena Williams Shah Rukh Khan Sharon Stone Simon Cowell Soekarno Songwriter Sophie Reade Space Spiritual Sport Storm Stress Suami Isteri Super Bowl Sylvester Stallone Taylor Swift's Technology Television Tentara Teroris Tiger Woods Tips and Tricks Tips Kesehatan Tips Komputer Tips Pria TKR TNU Tom Cruise Tony Curtis Top 10 Travel Vaksinasi Van Halen Vatican Victoria Beckham Virus Wag Wedding Whitney Houston Woman Woody Allen World World Cup Yahudi Yoga Zsa Zsa Gabor